Ahmad Yani Putar Haluan Dukung Muqowam

INILAH.COM, Jakarta – Setelah sebelumnya menyatakan akan mencalonkan diri sebagai calon ketua umum pada Muktamar VII PPP, Juli mendatang, Ketua DPP PPP, Ahmad Yani justru memutar haluan dan mendukung kandidat lain, yakni Ahmad Muqowam.

Anggota Komisi III DPR itu mengungkapkan bahwa selama ini pencaronan dirinya hanya karena dorongan diri sendiri. Berbeda dengan Muqowam yang didukung oleh cabang-cabang PPP di daerah.

“Selama ini saya muncul karena mencalonkan diri, beda dengan Pak Muqowam yang dicalonkan oleh cabang-cabang,” ujar Yani di Jakarta, Kamis (5/5/2011).

“Tapi kenapa saya selalu bersama dengan Pak Muqowam di forum-forum sosialisasi, baik di Palembang maupun di Bali, ya silahkan diartikan sendiri,” imbuhnya.

Sementara itu, anggota Majelis Syariah DPP PPP KH Masyhuri Malik menilai, dukungan Yani terhadap Muqowam bisa mempengaruhi peta dukungan secara keseluruhan. Sebab, sebagai figur muda, Yani dianggap salah satu simbol untuk perubahan di internal PPP. “Hal ini selaras dengan banyaknya wilayah dan cabang yang menginginkan perubahan kepemimpinan PPP mendatang yang selama ini dianggap gagal,” katanya.

Seperti diketahui, AMQ begitu sebutan Akhmad Muqowam terus melakukan roadshow ke cabang-cabang. Sejak tanggal 3 sampai 5 Mei 2011, AMQ bersama tim sukses melakukan tatap muka dengan pengurus DPC PPP, mulai dari Sumatera Selatan di Palembang, Lampung di Bandar Lampung, Jambi dan Bali. Di wilayah-wilayah yang dikunjunginya, hampir seluruh Ketua dan Sekretaris DPC masing-masing wilayah hadir untuk mendengarkan visi misi yang dibawa AMQ sebagai calon ketua umum PPP.

Sementara itu, Ketua Fraksi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Hasrul Azwar mengklaim Suryadharma Ali (SDA) bakal didukung 90 persen kader PPP dalam Muktamar PPP pada 3 Juli mendatang di Bandung, Jawa Barat. Peluang Ketua Umum DPP PPP Suryadharma Ali diprediksikan masih menguat untuk kembali memimpin partai berlambang ka’bah ini tahun ke depan. Peluang Ketua Umum DPP PPP Suryadharma Ali diprediksikan masih menguat untuk kembali memimpin partai berlambang ka’bah ini tahun ke depan.

Sebagaimana diberitakan, sejumlah nama yang bakal maju sebagai calon ketua Umum PPP dalam Muktamar PPP mendatang adalah Suryadharma Ali, Ahmad Muqoam, dan Lukman Hakim Saefuddin.[iaf]

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

Cari

Twitter

  • Nurdiman: Ada Maling Teriak Maling - Nurdiman: Ada Maling Teriak MalingKOMPAS.comSelain Fra...
    http://t.co/xo94k61R:
    2012/10/10 20:04
Free Web Hosting